(Sumber gambar; Mas Tekno)


                                                              

A. Virtual Reality

Virtual reality (VR) atau realitas maya adalah teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan yang disimulasikan oleh komputer (computer-simulated environment), suatu lingkungan sebenarnya yang ditiru atau benar-benar suatu lingkungan yang hanya ada dalam imajinasi . Saat ini, teknologi VR sudah berkembang pesat. Teknologi ini dapat kita temukan pada kacamata VR atau Drone VR dengan kegunaannya masing-masing.

B. Artificial Intelligence 

Kecerdasan buatan adalah kecerdasan yang ditambahkan kepada suatu sistem yang bisa diatur dalam konteks ilmiah atau bisa disebut juga intelegensi artifisial (bahasa Inggris: Artificial Intelligence) atau hanya disingkat AI, didefinisikan sebagai kecerdasan entitas ilmiah. Biasanya teknologi ini digunakan pada aplikasi-aplikasi yang memprogramkan bot agar dapat mengerjakan sesuatu tanpa kontrol tertentu.

C. Internet of Things

Internet of Things, atau dikenal juga dengan singkatan IoT) merupakan sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus. Adapun kemampuan seperti berbagi data, remote control, dan sebagainya, termasuk juga pada benda di dunia nyata. Contohnya bahan pangan, elektronik, koleksi, peralatan apa saja, termasuk benda hidup yang semuanya tersambung ke jaringan lokal dan global melalui sensor yang tertanam dan selalu aktif.

D. Fintech Technology

Teknologi ini lebih dikenal dengan Teknologi Keuangan, adalah teknologi yang memiliki inovasi bertujuan untuk bersaing dengan metode keuangan tradisional. Saat ini teknologi ini sudah semarak digunakan di berbagai belahan dunia. Tidak sedikit yang terbantu dengan metode keuangan fintech ini.

E. Smart Health

Teknologi ini lebih dikenal dengan sebutan Digital Health, ialah teknologi ysng memusatkan digital dengan kesehatan, perawatan kesehatan, dan masyarakat untuk meningkatkan efisiensi pemberian layanan kesehatan. Saat ini teknologi seperti ini sudah sangat mudah diakses.